BATUSANGKAR, KP – Inovasi Kecamatan Sungai Tarab yakni Penerapan Pola Pembinaan Pengelolaan Keuangan Nagari yang telah dilaunching Wabup Tanahdatar beberapa hari lalu, saat ini memasuki tahap lanjutan agar inovasi ini efektif dan segera diaplikasikan di nagari.
Pemerintahan Kecamatan Sungai Tarab bekerjasama dengan Dinas Kominfo Tanahdatar, menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk sekretaris nagari dan operator se-Kecamatan Sungai Tarab, Kamis (3/9) diaula kantor camat setempat.
“Dalam mendukung inovasi penerapan pola pembinaan pengelolaan keuangan nagari, kita menyediakan klinik konsultasi keuangan, dan didukung dengan sebuah aplikasi yang kita sebut “SIANA” singkatan Sistim Informasi Administrasi Nagari,” ujar Camat Sungai Tarab Afrizal yang kerab disapa Ayah.
Tentunya, tambah Ayah, dengan Bimtek ini diharapkan SIANA lebih mudah dipahami dan bisa langsung dioperasikan oleh perangkat nagari agar pengelolaan keuangan semakin baik dan terhindar dari permasalahan hukum.
“Bimtek ini dilaksanakan selama 2 hari untuk sekretaris nagari dan operator se kecamatan Sungai Tarab dengan narasumber dari Dinas Kominfo Tanahdatar yang membantu membuat aplikasi SIANA,” tukas Ayah.
Secara terpisah, Sekretaris Nagari Padang Laweh Yulius Meri mengungkapkan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pihak kecamatan Sungai Tarab dan Dinas Kominfo terhadap inovasi dan Bimtek yang dilaksanakan.
“Dengan adanya inovasi kecamatan ini berupa klinik konsultasi keuangan dengan dukungan aplikasi SIANA tentunya kami merasa terbantu, sehingga pengelolaan keuangan yang kami lakukan bisa berjalan baik sesuai aturan sehingga potensi kesalahan dan berurusan dengan hukum bisa kita hindarkan,” ujarnya. (nas)
More Stories
Bupati Hamsuardi Serahkan Proposal Penanganan Bencana Banjir dan Abrasi Kepada BNPB
BUKA PESANTREN UNGGULAN LPPM SOLSEL, Plh. Bupati Solsel:Orangtua adalah Kunci Sukses Hidupmu
Walikota Deri Asta Kunjungi Dua Warga Penderita Sakit Kronis